UNICEF adalah singkatan dari United Nations Children’s Fund yang dalam Bahasa Indonesia berarti dana anak perserikatan bangsa-bangsa. Jumlah anak yang kehidupannya telah dibantu oleh UNICEF menjadi yang terbanyak dibandingkan organisasi kemanusiaan lain.
UNICEF mulai berkiprah di Indonesia pada tahun 1948. Program-program UNICEF di Indonesia antara lain keberlangsungan hidup anak, kesehatan anak, pendidikan, perlindungan anak, gizi, air dan sanitasi, serta kebijakan sosial. Program-program UNICEF berkomitmen memberikan kesempatan yang adil dalam hidup bagi setiap anak, di mana saja, terutama yang paling dirugikan.
Cara Donasi UNICEF Indonesia
Anda dapat melakukan donasi perlindungan anak Unicef dengan 2 cara, yaitu :
- Mengunjungi situs unicef.id dan mengikuti langkah-langkah yang diberikan.
- Bertemu secara langsung dengan mengunjungi tim promosi UNICEF di beberapa lokasi di Indonesia yang tertera di situs resmi UNICEF Indonesia.
Ada 2 jenis donasi di UNICEF, yang pertama adalah donasi rutin yaitu setiap bulan, dan yang kedua adalah donasi satu kali. Dengan donasi rutin setiap bulan, artinya anda mendukung program UNICEF dengan berdonasi setiap bulan sesuai dengan nominal yang anda pilih. Sedangkan dana sumbangan dari donasi satu kali anda akan disalurkan sesuai dengan program yang anda pilih, apakah untuk pendidikan, kesehatan, dan yang lainnya.
Pengalaman Donasi UNICEF
Beberapa waktu lalu banyak yang merasa ditipu terkait donasi UNICEF. Namun ternyata setelah diselidiki donasi tersebut bukanlah donasi resmi UNICEF melainkan oknum yang mengatasnamakan nama besar UNICEF. Mereka yang meminta sumbangan tersebut hanya menggunakan nama UNICEF untuk kepentingannya sendiri tanda ada keterlibatan langsung dengan UNICEF.
Karena mengatasnamakan organisasi besar, tentulah banyak orang yang memberikan sumbangan. Namun setelah di cek kembali sumbangan tersebut tidak jelas adanya dan nomor kontak yang diberikan oleh pihak yang mengaku dari UNICEF sudah tidak lagi aktif.
Daripada berdonasi melalui pihak ketiga yang kurang jelas, anda dapat secara langsung mengunjungi website resmi UNICEF Indonesia di unicef.id atau anda dapat menemui secara langsung tim promosi donasi nutrisi UNICEF yang kontaknya tertera di website resmi UNICEF. Tim promosi UNICEF ini memiliki batas waktu, yang artinya tidak selamanya ia menjadi tim promosi. Tim promosi selalu di update di situs resmi UNICEF Indonesia.