Manfaat Jus Nanas Tanpa Gula

Buah nanas merupakan salah satu buah yang biasanya tumbuh di daerah tropis, dan memiliki rasa manis dan asam yang khas.

Pada umumnya warna buah nanas adalah kuning dan bentuknya agak lonjong disertai daun bagian atasnya yang hampir menyerupai mahkota.

Menurut dari hasil studi penelitian, buah nanas kaya akan vitamin, enzim, dan antioksidan.

Rasa asam yang terpadu secara alami dengan rasa manis ini ternyata dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membangun tulang yang kuat, dan memperbaiki ganguan pada sistem pencernaan.

“Dengan harga yang relatif murah dan terjangkau, kamu bisa mendapatkan nutrisi dari buah nanas yang mengandung sejumlah besar vitamin C dan mangan. Selain itu mengonsumsi buah nanas merupakan cara yang baik untuk mendapatkan serat makanan dan bromelain penting (enzim),” ujar Laura Flores seorang ahli gizi yang berbasis di San Diego.

Selain mengadung senyawa mangan yang cukup tinggi, buah nanas juga mengandung sejumlah besar thiamin, Vitamin B yang berfungsi dalam produksi energi bagi tubuh.

Untuk mendapatkan manfaat dari buah nanas ini, kamu dapat mengonsumsi satu gelas jus nanas tanpa gula rutin setiap hari.